Sambut Natal, Kodim 1702/JWY Bagikan Paket Sembako Kepada 6 Gereja Di Distrik Kanggime - RADAR | NEWS 86

Jumat, 23 Desember 2022

Sambut Natal, Kodim 1702/JWY Bagikan Paket Sembako Kepada 6 Gereja Di Distrik Kanggime

Wamena | Kodim 1702/Jayawijaya melalui Danposramil Kanggime Kapten Inf Bambang beserta 10 personel melaksanakan pembagian paket sembako kepada 6 Gereja GIDI yang berada di Distrik Kanggime dalam rangka menyambut hari raya Natal, pada Jum'at (23/12/2022). 


Kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian antar sesama serta toleransi antar umat beragama dalam menyambut hari Natal 25 Desember mendatang.

Sumbangan yang diberikan berupa Beras serta Mie Instan yang dibagikan kepada jemaat Gereja GIDI yang berada di Distrik Tersebut.

"Pembagian sembako ini dalam rangka menyambut hari Natal yang sebagian besar masyarakat di Distrik Kanggime merayakannya", kata Danposramil dalam rilis tertulisnya.

"Kami dari Posramil Kanggime sangat senang melihat reaksi masyarakat yang ceria atas sembako yang kami berikan ini, semoga apa yg kami berikan ini bisa membantu masyarakat dalam memenuhi kebutuhan saat perayaan natal nantinya," tambahnya. 

Salah satu tokoh agama, Pendeta Ambe Wenda menyampaikan terimakasih kepada Posramil Kanggime yang telah memberikan sumbangan sembako kepada jemaatnya.

"Saya mengucapkan terimakasih yang mendalam kepada bapak-bapak TNI yang sudah mau peduli terhadap kami disini, saya mengucapkan selamat Natal dan Tahun baru. Semoga berkah Natal ini menghampiri kita semua," kata Pendeta.

Bagikan artikel ini

Silakan tulis komentar Anda